Polres Tanah Bumbu Gelar Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba dan Paham Radikalisme di 3 Lokasi

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN-Mencegah masuknya paham radikalisme dan bahaya penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Tanah Bumbu, Polres Tanah Bumbu menggelar sosialisasi di Masjid Riyad Aljanah, Desa Kupang Berkah Jaya, Kecamatan Simpang Empat, Batulicin, Kamis (30/5/2024) lalu.

    Acara tersebut bertema Pencegahan Radikalisme dan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba, dihadiri oleh jemaah masjid serta tokoh masyarakat setempat.

    Dalam sosialisasi tersebut, Kanitbinkamsa Satbinmas Polres Tanah Bumbu, AIPTU Waluyo menggarisbawahi pentingnya kewaspadaan terhadap paham radikalisme yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

    Beliau menjelaskan berbagai bentuk radikalisme dan cara-cara yang digunakan oleh kelompok radikal untuk merekrut anggota baru, khususnya melalui media sosial dan lingkungan sekitar.

    Ia mengajak seluruh jemaah untuk meningkatkan kewaspadaan dan melaporkan kegiatan yang mencurigakan kepada pihak berwenang.

    Selain itu, AIPTU Waluyo juga menyampaikan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba yang semakin mengkhawatirkan di kalangan remaja dan dewasa.

    Beliau menekankan dampak negatif narkoba tidak hanya pada kesehatan individu tetapi juga pada kehidupan sosial dan ekonomi keluarga.

    “Penyalahgunaan narkoba bisa menghancurkan masa depan generasi muda kita. Oleh karena itu, kita harus bersama-sama mencegah peredaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan kita,” tegasnya, dikutip dari Instagram Polres Tanah Bumbu, Senin (17/6/2024).

    BACA JUGA: PBB Ungkap Puluhan Ribu Anak di Gaza Krisis Perawatan Kesehatan

    Baca Juga :   Gubernur H Muhidin Siap Sambut Kedatangan Presiden Prabowo di Acara Puncak HPN 2025 Kalsel

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI