Drakor A Shop For Killers Puncaki Tayangan OTT Global di 3 Negara

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Drama KoreaA Shop for Killers memuncaki peringkat pertama di tiga negara Asia.

    Ketiga negara tersebut, menurut situs peringkat penayangan konten dalam platform OTT global FlixPatrol pada 22 Januari 2024 adalah Korea Selatan, Hong Kong dan Taiwan.

    Selain itu, drakor yang tayang di Disney A+ ini menduduki peringkat ke-2 di Jepang dan ke-3 di Singapura.

    Hal ini, sekali lagi membuktikan kekuatan konten Korea.

    Selain itu, film ini mencapai rating 8,6 di IMDb.

    Sinopsis A Shop for Killers

    A Shop for Killers dibintangi oleh Lee Dong Wook, Kim Hye Joon dan masih banyak lagi.

    Ji An (Kim Hye Joon) adalah mahasiswi muda yang telah yatim piatu sejak kecil.

    Ia dibesarkan oleh pamannya, Jeong Ji Man (Lee Dong Wook).

    Jeong Ji Man terlihat seperti laki-laki dewasa biasa, namun di balik itu ia sesungguhnya memiliki bisnis toko rahasia bernama Murder Help.

    Suatu hari, Ji Man meninggal dunia karena penyebab misterius, membuat Ji An sangat kehilangan karena terjadi secara tiba-tiba.

    Ia lalu berusaha mengungkap kematian pamannya dengan pulang ke rumah Ji Man.

    Di rumah masa kecilnya itu, Ji An berupaya untuk mengumpulkan berbagai petunjuk.

    Ketika sedang mencari informasi, ia justru diserang sekelompok pembunuh bayaran.

    Rumah yang disinggahi Ji An juga diserang drone dari berbagai arah.
    Situasi mencekam itu memaksa Ji An melarikan diri.

    Ia berusaha kabur dengan mengingat berbagai pelajaran berharga tentang bertahan hidup yang diajarkan pamannya dulu.

    Meski berhasil kabur, ternyata Ji An tidak bisa bebas.

    Baca Juga :   Presiden Prabowo Subianto Bertemu Kucing PM Inggris 'Larry the Cat', Komentar-komentar Netizen Bikin Ngakak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI