Usai Perawatan Akibat Cedera Bahu, Jordi Amat Latihan Perdana Bersama Timnas Indonesia di Turkiye

    WARTABANJAR.COM, ANTALYA- Jordi Amat telah tiba dan bergabung dengan rekan-rekan satu timnya di pemusatan latihan tim nasional Indonesia di Antalya, Turkiye, pada Rabu (27/12/2023) malam lalu.

    Besoknya atau Kamis (28/12/2023) pagi dia sudah memulai latihan dengan berolahraga gym, kemudian sorenya berlatih di lapangan.

     

    Jordi mengatakan dia dalam kondisi bagus, usai menjalani perawatan medis akibat cedera bahu yang dideritanya.

    “Di tiga sampai empat pertandingan sebelumnya, saya menggunakan painkillers, saya mencoba untuk menghindari operasi. Karena di klub punya laga penting, saya berharap bahu saya oke,” paparnya, dikutip dari laman PSSI, Jumat (29/12/2023).

    Jordi Amat memulai latihan dengan berolahraga gym setibanya di Antalya, Turkiye, Kamis (28/12/2023) pagi. Foto: PSSI

    Terkait latihan perdananya ini usai perawatan, ia merasa semuanya sempurna sempurna, membuatnya senang bisa berada di Antalya bersama rekan-rekannya satu tim.

    Saat berlatih, ia langsung mengikuti banyak materi latihan yang diberikan oleh tim pelatih.

    “Hari ini kami latihan banyak sekali, seperti passing drill, positioning, one sided game, dan lainnya. Latihan sangat kompetitif. Tim bekerja baik, di lapangan dan gym, jadi semua di sini bekerja keras,” ungkapnya.

    Dia mengungkapkan peluangnya bersama tim di Piala Asia 2024 mendatang.

     

    “Melihat peluang kami, menurut saya mungkin kami bisa dibilang tim underdog di grup ini, tapi Anda tak pernah tahu, ini adalah sepakbola,” sebutnya.

    Baca Juga :   Perempat Final Copa America 2024 Pagi Ini: Argentina vs Ekuador Menanti Gol Messi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI