WARTABANJAR.COM, TALAUD- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pengoperasian base transceiver station (BTS) 4G Badan Aksesbilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kementerian Komunikasi Informatika (Kemenkominfo) dan Satelit Satria-1 di Kabupaten Talaud, Sulawesi Utara, Kamis (28/12/2023).
Pembangunan infrastruktur telekomunikasi ini merupakan tol langit yang memudahkan akses digital masyarakat.
Jokowi menyampaikan, Indonesia memiliki 17.000 pulau dengan kondisi geografis yang beragam, sehingga pembangunan infrastruktur menjadi tidak mudah.
“Kita membutuhkan yang namanya konektivitas untuk menjangkau, menghubungkan dari satu pulau ke pulau lain, satu provinsi ke provinsi lain, satu daerah ke daerah lain dalam rangka memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” ungkap Jokowi melalui YouTube Sekretariat Presiden.
BACA SELENGKAPNYA DI SINI: Resmikan BTS 4G dan Satelit Satria-1 di Talaud Sulut, Jokowi: Kita Bangun Tol Langit
Editor: Yayu