30.878 Personel Polisi Bakal Dipindah ke IKN

    WARTABANJAR.COM – Sebanyak 30.878 personel polisi akan dipindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur secara bertahap.

    Pada tahap pertama, dikerahkan 1.667 personel, kemudian 9.484 orang. Lalu pada tahap ketiga sebesar 9.685 orang dan tahap keempat sebanyak 9.678.

    Hal ini diungkap Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyebut pemindahan personel Polri ini dilakukan dalam empat tahapan.

    Baca Juga

    Beberapa Bangunan Rusak Diduga Akibat Diserempet Tongkang 

    “Angka 30.878 personel diperoleh dari penjumlahan personel yang dipindahkan dari tahap pertama sampai tahap keempat,” kata Kapolri dalam keterangannya, Jumat (22/12/2023).

    Kapolri menyebutkan untuk personel yang mengisi Polres Khusus Kawasan IKN nantinya disiapkan 708 orang.

    Menurut Kapolri, 708 anggota polisi yang mengisi Polres IKN tersebut telah melalui asesmen di Polda Kalimantan Timur.

    “Sambil menunggu proses pembangunan dan penetapan struktur organisasi, personel tersebut sudah berada di Polda Kalimantan Timur dan kami sebar ke polres-polres penyangga,” pungkasnya.(humas)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Mobil Listrik Tabrak Dinding Mall Saat Dipamerkan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI