Update Pembangunan Jalan Banjarbaru-Batulicin, Rampung di 2024

    WARTABANJAR.COM – Pembangunan Jalan pķn Banjarbaru-Batulicin ditinjau Rombongan Tenaga Ahli Gubernur Percepatan Pembangunan, Apriansyah bersama Syahbuddin dan Wahyuddin.

    Berdasarkan peninjauan, pengerjaan pembangunan jalan sudah mencapai 65 persen.

    Hal tersebut diungkap Kepala Dinas PUPR Kalsel, Ahmad Solhan saat mendampingi peninjauan.

    “Dipastikan tahun 2024 akan tersambung dan selesai,” kata Solhan didampingi Kabid Bina Marga Azan Syariful Muaz.

    Solhan mengatakan pembangunan jalan Banjarbaru-Batulicin dikerjakan secara bertahap setiap tahunnya.

    Baca Juga

    Viral Diduga Penangkapan Gangster di Indrasari Martapura 

    Hingga September 2023 pihaknya telah menyelesaikan pengaspalan sepanjang 50 Km, kemudian dilanjutkan pada anggaran perubahan kembali di aspal sepanjang 15 Km.

    “Jika ditotal hingga akhir tahun 2023 mendatang sudah teraspal 75 km dari total panjang ruas 100 km. Masih ada tersisa 30 km dan dikerjakan tahun 2024,” ujarnya.

    Oleh karena itu, pada tahun 2024 pihaknya akan menyelesaikan ruas tersebut sepanjang 30 km yang belum teraspal. Selain jalan, pemerintah juga perlu membangun 2 jembatan panjang dan 15 box culvert agar ruas tersebut benar-benar tersambung.

    “Rencananya, 30 km dan 2 jembatan besar serta 15 box culvert it akan dikerjakan pada anggaran tahun 2024 mendatang. Mudahan rampung pada 2024,” jelasnya.

    Dikesempatannya, Apriansyah mengatakan selain meninjau langsung ke lapangan, pihaknya juga ingin mengevaluasi proyek pembangunan strategis milik Pemprov Kalsel.

    “Ini juga salah satu proyek strategis Pemprov Kalsel yang dampaknya sangat bagus untuk mempelancar arus lalu lintas angkutan barang,” katanya, Selasa (12/12/2023).

    Baca Juga :   Big Bang Fazzio Youth Festival Kembali Digelar di SMKN 1 Banjarmasin dan SMAN 1 Banjarbaru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI