Polisi Berjaga, Balapan Liar di Lingkar Dalam Banjarmasin Selatan Hilang

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASINBalapan liar di jalan Lingkar Dalam, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, sudah sering dikeluhkan warga.

    Pasalnya, aksi balapan liar itu tidak hanya mengganggu warga tapi membahayakan pengguna jalan.

    Menyikapi keresahan warga, Polsek Banjarmasin Selatan menggelar patroli guna mengantisipasi aksi balapan liar di wilayah hukumnya, Minggu (3/12/2023).

    Patroli tersebut dilaksanakan mulai pukul 16.30 Wita hingga 18.00 Wita.

    Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Ipda Florentinus M selaku Pawas, dan diikuti oleh personil piket fungsi Polsek Banjarmasin Selatan, personil Sat Lantas Polresta Banjarmasin, personil Sat Samapta Polresta Banjarmasin, dan personil DIT Samapta Polda Kalsel.

    Baca juga: Mantan Kasatgas Covid-19, Doni Monardo Meninggal Dunia

    Tujuan dari kegiatan patroli ini adalah untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Banjarmasin Selatan, serta mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, khususnya aksi balapan liar.

    Petugas patroli menyisir beberapa titik yang kerap dijadikan lokasi aksi balapan liar, salah satunya adalah Jalan Lingkar Dalam depan perumahan komplek Mahatama Kelurahan Tanjung Pagar, Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin.

    Dalam patroli tersebut, petugas tidak menemukan adanya aksi balapan liar.

    Namun, petugas tetap memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak melakukan aksi balapan liar, karena dapat membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.

    “Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan aksi balapan liar, karena dapat membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya,” kata Ipda Florentinus M.

    Baca Juga :   Ular Sepanjang 3 Meter Gegerkan Warga Paringin Selatan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI