WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Penggemar kecewa penampilan Park Seo Joon di film The Marvels hanya sebentar.
Hal itu terungkap saat penayangan perdana film The Marvels kemarin Rabu (8/11/2023).
Kabar bergabungnya aktor Korea, Park Seo Joon ke Marvel Cinematic Universe sempat menimbulkan ekspektasi tinggi di kalangan banyak penggemarnya, khususnya di Korea Selatan.
Namun, setelah filmnya tayang, ia mendapat kritik karena penampilannya yang singkat hanya sekitar 5 menit dan satu kali peran cameo-nya.
Sekitar satu jam setelah film diputar, aktor Park Seo Joon muncul sebagai Yon, yang berperan sebagai pangeran Atlas.
Yon sang pangeran yang muncul dalam adegan kilas balik, berinteraksi dengan Captain Marvel dengan bernyanyi dan menari, karena planet Atlas menggunakan musik dan tarian sebagai bahasa mereka.
Meskipun adegan ini berfungsi sebagai transisi suasana hati dalam film, namun sangat berbeda dari ekspektasi penggemarnya di Korea.
Dalam adegan lain, dilansir dari Allkpop, Kamis (9/11/2023), Yon memimpin pasukannya berperang melawan pasukan Devan-Verse.
Dia secara singkat menunjukkan keterampilan aksinya seperti menghunus pedang dua kali sebelum adegan tersebut berakhir.
Sutradara Nia DaCosta, saat konferensi pers di Korea Selatan pada Selasa (7/11/2023), menggambarkan karakter Yon sebagai “pendek namun berdampak.”
Setelah film tersebut dirilis, penonton berkomentar ‘penggemar Park Seo Joon tidak boleh memiliki ekspektasi yang terlalu tinggi’, ‘layak ditonton jika kalian tidak berharap terlalu banyak dari Park Seo Joon’ dan ‘kucing Goose lebih menggemaskan.’