Presiden Xi Jinping Akan Buka Asian Games 2022 Tiongkok 23 September

     

    WARTABANJAR.COM, BEIJINGPembukaan Asian Games ke-19 akan digelar Sabtu (23/9/2023) di Hangzhou, Tiongkok.

    Pada seremoni pembukaan ini, Presiden Tiongkok, Xi Jinping dijadwalkan berhadir sekaligus membuka event olahraga akbar negara-negara kawasan Asia ini.

    Xi Jinping juga akan mengadakan jamuan penyambutan serta acara bilateral bagi para pemimpin asing yang menghadiri upacara pembukaan, pada tanggal 22 dan 23 September.

    Para pemimpin asing yang menghadiri upacara pembukaan di Tiongkok adalah Raja Norodom Sihamoni dari Kamboja, Presiden Bashar al-Assad dari Suriah, Putra Mahkota Sheikh Meshal Al-Ahmad Al-Jaber Al-Sabah dari Kuwait, Perdana Menteri Pushpa Kamal Dahal dari Nepal, Perdana Menteri Xanana Gusmao dari Timor-Leste, Perdana Menteri Han Duck-soo dari Republik Korea dan Ketua Dewan Rakyat Malaysia Johari bin Abdul.

    Selain itu juga turut hadir Wakil Sultan Brunei, Pangeran Haji Sufri Bolkiah; perwakilan Emir Qatar, Sheikh Joaan Bin Hamad Bin Khalifa Al Thani; Pangeran Faisal bin Hussein dari Yordania, Putri Sirivannavari dari Thailand dan Wakil Perdana Menteri Edil Baisalov dari Kirgiztan.

    Asian Games 2022, yang semula dijadwalkan mulai tanggal 10 hingga 25 September 2022, harus diundur karena pada bulan Mei negara Tiongkok masih mengalami lonjakan kasus Covid-19.

    Pelaksanaan Asian Games 2022 akhirnya diundur ke tahun 2023 dan sekarang telah resmi dimulai di bulan September hingga berakhir di Oktober.

    Sebanyak 45 negara anggota komite olimpiade nasional atau dewan olimpiade Asia yang mengikuti Asian Games 2022. Ada 40 cabang olahraga yang dipertandingkan, 31 di antaranya cabang olimpiade dan sisanya non olimpiade.

    Baca Juga :   Prediksi Belanda vs Turki di Perempat Final Euro 2024, Momentum Koeman

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI