Sebagai informasi, Kemendikbudristek memperoleh pagu definitif tahun 2024 sebesar Rp98,98 triliun, yang sebelumnya diusulkan sebesar Rp97,7 triliun. Kenaikan anggaran ini merupakan sinergi antara Komisi X DPR dan Kemendikbudristek.
Secara rinci, pagu tersebut akan dialokasikan untuk 6 (enam) program. Di antaranya, program PAUD dan Wajib Belajar 12 Tahun Rp13,98 triliun, program Pemajuan dan Pelestarian Bahasa dan Kebudayaan sebesar Rp3,06 triliun, program Kualitas Pengajaran dan Pembelajaran sebesar Rp16,27 triliun, program Pendidikan Tinggi sebesar Rp38,78 triliun, program Pendidikan dan Pelatihan Vokasi sebesar Rp6,01 triliun, dan program Dukungan Manajemen sebesar Rp20,85 triliun.(rilis)
Editor Restu