92 Sepeda Motor Knalpot Brong Diamankan Satlantas Polresta Banjarmasin

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Sebanyak 92 knalpot brong sepeda motor diamankan Satlantas Polresta Banjarmasin pada Sabtu (29/7/2023) malam.

    Pengamanan sepeda motor knalpot brong ini dari hasil patroli kawasan Jalan A Yani Km 4 – 6 Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin.

    Kasat Lantas Polresta Banjarmasin Kompol M Noor Chaidir mengatakan, pihak akan terus melakukan razia tersebut. Karena knalpot ini bising dan mengganggu konsentrasi pengendara lainnya.

    “Giat tadi malam cukup banyak diamankan dari minggu lalu sekitar 72 knalpot brong. Untuk itu warga yang motornya diamankan segera mengganti dengan Knalpot standar,” tegasnya saat di tenui di Jalan KP Tendean Siring Menara Pandang, Senin (31/7) dikutip dari NTMC Polri.

    Jenis motor sport seperti Kawasaki dan CBR juga turut diamankan. Ia meminta kepada para orang tua agar mengawasi sepeda motor anaknya supaya pakai motor standar.

    Didampingi Kabag Ops Kompol Aris Munandar, Chaidir menambahkan, sasaran yang dilakukan kawasan Jalan A Yani karena sekaligus membubarkan adanya balap liar.

    “Untuk itu masyarakat dimintai patuhi peraturan berlalu lintas kalau tidak ingin terjaring razia,” tandasnya.(rls)

    Baca Juga

    Kronologi Kekerasan pada Siswa PAUD di Banjarmasin

    Editor Restu

    Baca Juga :   Menteri LH Apresiasi Keseriusan Pemkab Tanbu Menangani Masalah Sampah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI