Jelang Peresmian Pasar Hewan, Dinas Peternakan Banjar Gelar Gotong Royong

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA- Dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan peresmian Pasar Hewan, Dinas Pertanian Kabupaten Banjar melakukan gotong royong di Desa Padang Panjang, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalsel, Jumat (7/7/2023) lalu.

    Peresmian tersebut direncanakan hari ini, Senin (10/7/2023).

    Pasar Hewan ini merupakan suatu lokasi tertentu yang disediakan dan ditetapkan oleh Pemerintah Kabupaten Banjar sebagai tempat jual beli ternak sapi maupun kambing.

    Tujuannya untuk memudahkan jual beli hewan ternak masyarakat dan meningkatkan perekonomian Kabupaten Banjar dan sekitarnya.

    Tujuan kegiatan hari ini untuk bekerja bersama untuk mencapai suatu hasil yang diinginkan melalui gotong royong dan silaturahmi antarkaryawan karena beda tempat lokasi kerjanya.

    Kegiatan gotong royong ini, dikutip dari laman Pemerintah Kabupaten Banjar, dihadiri oleh semua karyawan dan karyawati dari Plt Kepala Dinas Pertanian Banjar, Nurul Chatimah sampai staf honorer dan PPL Karang Intan.

    Kegiatan nanti rencananya akan diresmikan langsung oleh Bupati Banjar dan dihadiri seluruh Kepala SKPD di lingkup Kabupaten Banjar. (bjr)

    Editor: Yayu

    Baca Juga: Akibat Abrasi Tanah, Bangunan 2 Lantai di Sungai Miai Banjarmasin Nyaris Ambruk

    Baca Juga :   Menteri Pertanian RI Optimalisasi Lahan Rawa di Desa Anjir Pasar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI