Erick Thohir Yakin Timnas U-23 Indonesia Bisa Lolos ke Final Piala Asia U23 2024

    Piala Asia U-23 juga menjadi babak kualifikasi untuk Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.

    “Jika di Piala Asia U-23 sebelumnya, kita tidak lolos, maka cukup realistis jika kali ini targetnya meraih tiket ke putaran final,” lanjutnya.

    Status Indonesia sebagai tuan rumah nanti, katanya, harus benar-benar dimanfaatkan.

    Ia berharap, penggemar akan membanjiri stadion dan memberikan dukungan maksimal saat timnas main di kandang sendiri.

    Dalam edisi terakhir Piala Asia U-23 pada 2022, tim U-23 gagal lolos ke putaran final.

    Garuda Muda kalah dengan skor 2-3 dan 0-1 dari Australia U-23 dalam dua kali pertemuan.

    Pengunduran diri China U-23 dan Brunei U-23 di Grup G pada babak kualifikasi itu juga memengaruhi nasib timnas U-23, sehingga dari grup itu hanya meloloskan Australia ke putaran final.

    Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024:

    Grup A: Yordania, Suriah, Oman, Brunei Darussalam

    Grup B: Korea Selatan, Myanmar, Kirgistan, Qatar

    Grup C: Vietnam, Singapura, Yaman, Guam

    Grup D: Jepang, Bahrain, Palestina, Pakistan

    Grup E: Uzbekistan, Iran, Hong Kong, Afghanistan

    Grup F: Irak, Kuwait, Timor Leste, Makau

    Grup G: Uni Emirat Arab, India, Maladewa, China

    Grup H: Thailand, Malaysia, Bangladesh, Filipina

    Grup I: Australia, Tajikistan, Laos, Korea Utara

    Grup J: Arab Saudi, Kamboja, Lebanon, Mongolia

    Grup K: Turkmenistan, Indonesia, Chinese Taipei. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga: Ulah Truk Kontainer Lagi, Kecelakaan di Turunan Muara Rapak Balikpapan Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas

    Baca Juga :   Spurs vs Roma di Liga Europa, Momen Ranieri Menapaki Inggris Lagi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI