Pengajuan dilakukan oleh Ketua Umum Ahmad Ridha Sabana, didampingi Sekretaris Jenderal Yohanna Murtika serta Bendahara Umum Muhammad Faiz Rozi, pada pukul 15.54 WIB.
Parpol terakhir yang mendaftarkan bacaleg pada Kamis kemarin adalah Partai NasDem.,
Pengajuan dilakukan oleh Ketua Bappilu Pusat/Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu DPP, Prananda SP, didampingi Wakil Ketua Umum Ahmad Ali serta Sekretaris Bappilu, Willy Aditya, pada pukul 12.02 WIB.
Delegasi parpol-parpol tersebut, diterima Ketua KPU Hasyim Asy’ari, Anggota KPU Idham Holik, August Mellaz, Mochammad Afifuddin, Betty Epsilon Idroos, dan Yulianto Sudrajat bersama Sekretaris Jenderal KPU, Bernad Dermawan Sutrisno didampingi Deputi Bidang Dukungan Teknis, Eberta Kawima serta disaksikan oleh Bawaslu, di Ruang Rapat Utama Gedung KPU. (edj)
Editor: Erna Djedi