CEK HARGA! BBM Kompak Turun, Berikut Daftarnya di Seluruh Indonesia

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Di saat musim mudik lebaran, kabar gembira bagi para pemudik, terutama yang menggunakan angkutan darat.

PT Pertamina (Persero) resmi menurunkan harga BBM nonsubsidi Pertamax Turbo cs di seluruh SPBU.

Harga baru tersebut berlaku mulai Sabtu (1/4/2023) lalu.

Dilansir situs resmi Pertamina, di Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB dan NTT harga Pertamax Turbo turun Rp100 dari Rp 15.100 per liter menjadi Rp 15.000.

Dexlite juga turun dari sebelumnya Rp 14.950 per liter menjadi Rp 14.250 per liter.

Kemudian, Pertamina Dex turun dari Rp 15.850 menjadi Rp 15.400 per liter.

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Sementara harga BBM Pertamax tidak berubah, masih bervariasi mulai Rp 13.300/liter, Rp 13.550, dan Rp 13.800 sesuai penetapan Pertamina pada masing-masing provinsi.

Harga BBM subsidi Pertalite juga tetap Rp 10.000/liter dan solar subsidi (bio solar) Rp 6.800/liter

Berikut harga BBM Nonsubsidi di seluruh SPBU Pertamina, dari Aceh hingga Papua:

Aceh
Pertamax Rp 13.300
Pertamax Turbo Rp 15.000
Dexlite Rp 14.250
Pertamina Dex Rp 15.400

Sumatera Utara
Pertamax Rp 13.550
Pertamax Turbo Rp 15.300
Dexlite Rp 14.550
Pertamina Dex Rp 15.700

Baca Juga :   Gelombang PHK Diprediksi Berlanjut, Dampak Tarif Impor Amerika

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI