Penembakan Brutal Terulang di AS, Jurnalis TV, Bocah 9 Tahun dan Gadis Muda Tewas, Pelaku Seorang Remaja

    WARTABANJAR.COM – Warga Orlando, Florida, Amerika Serikat resah usai insiden penambakan brutal dilakukan seorang remaja, Rabu (22/2/2023).

    Penembakan terbaru yang mengguncang AS itu sudah menewaskan tiga orang.

    Ketiga korban tewas tersebut masing-masing seorang wanita berusia 20-an tahun, seorang jurnalis televisi (TV) yang melakukan peliputan, dan seorang gadis berusia 9 tahun.

    Sheriff Orange County John Mina mengatakan, tersangka bernama Keith Melvin Moses (19) dan telah ditangkap aparat berwajib, sebagaimana dilansir CBS News.

    Kronologi Kejadian

    Mulanya, Moses diduga menembak mati seorang wanita berusia 20-an tahun pada Rabu pagi. Polisi meluncur ke tempat kejadian perkara TKP setelah mendapatkan laporan.

    Mina menuturkan, di salah satu rumah di sekitar TKP, polisi menemukan seorang gadis berusia 9 tahun dan ibunya yang tertembak. Sang anak meninggal setelah dibawa ke rumah sakit.

    Sementara di lokasi lain di dekatnya, polisi menemukan dua kru Spectrum News 13 dengan kondisi tertembak di dekat kendaraan mereka.

    Keduanya berada di sekitar TKP untuk meliput penembakan yang terjadi sebelumnya.

    Setelah dibawa ke rumah sakit, salah dari kedua kru Spectrum News 13 meninggal akibat luka yang dideritanya.

    Kronologi penembakan

    Mina menuturkan, penembakan awalnya terjadi pada pukul 11.00 waktu setempat.

    Polisi menerima laporan dan menemukan seorang wanita berusia 20-an yang telah tewas tertembak. Tersangka disebut mengenal korban itu.

    Kemudian, tak lama setelah pukul 16.00 sore, polisi menerima telepon lagi tentang dua penembakan baru yang berdekatan.

    Dari dua laporan baru itulah, polisi menemukan seorang wanita dan putrinya yang berusia 9 tahun di dalam rumah dengan kondisi tertembak.

    Mina mengatakan, bocah berusia 9 tahun itu meninggal di rumah sakit sementara ibunya masih dirawat. “Tidak jelas kenapa tersangka masuk ke rumah itu,” kata Mina.

    Polisi juga menemukan dua kru Spectrum News 13 dengan kondisi tertembak di dekat kendaraan mereka. Masih belum jelas apakah tersangka memiliki hubungan empat korban.

    Mina menambahkan bahwa Moses telah ditangkap dan memiliki catatan kriminal panjang yang mencakup dakwaan senjata, perampokan, serta pencurian besar-besaran.(wartabanjar.com/berbagai sumber)

    Editor : DTM

    Baca Juga :   KPU Nyatakan Proses Pilgub Bengkulu Jalan Terus

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI