Kelotok Tenggelam di Aluh-aluh, 4 Orang Selamat 1 Orang Hilang Diduga Tenggelam

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Kelotok tenggelam di Kecamatan Aluh-aluh, Kabupaten Banjar, Kalsel, Senin (20/2/2023) menyebabkan satu orang hilang.

    Kelotok itu ditumpangi 5 orang.

    Dari 5 orang itu, empat orang selamat sementara satu orang lagi bernama Jamal (umur sekitar 34 atau 37 tahun) hilang belum ditemukan diduga tenggelam.

    Titik tenggelamnya korban di tengah sungai.

    Para korban menumpangi kelotok itu saat pulang dari sawah.

    Saat berita ini diolah, tim relawan dan warga melakukan penyisiran sementara pihak Polairud dikabarkan sudah berada di lokasi kejadian.
    Sementara korban selamat berjumlah 4 orang yang sebelumnya dievakuasi ke UGD Puskesmas Aluh-aluh kini dikabarkan sudah pulang.

    Terkait waktu kejadiannya belum diketahui, namun yang jelas malam ini pencarian terhadap korban tenggelam tersebut masih dilakukan. (ehn)

    Editor: Yayu

    Baca Juga :   Kapolda Sumbar: Kasatreskrim Ditembak dari Belakang, Diduga Terkait Backing Tambang

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI