Lulus Fit and Proper Test, Dosen Muda Pimpin Srikandi Pemuda Pancasila Kalsel

    “Terima kasih dukungan semua, Insya Allah kami bersama kawan-kawan akan membawa perubahan yang semakin baik dan profesional untuk organisasi maupun kemandirian perempuan yang cerdas, sehingga peran perempuan memberikan manfaat bagi pembangunan di daerah,” ucap Kristin, usai dilantik secara resmi oleh Ketua Dewan Pimpinan Nasional Srikandi Pemuda Pancasila, HJ. Sarimaya, Sabtu (04/02/23), di Eva Hotel, Banjarmasin.

    “Kami juga mohon dukungan dalam mendorong dan memajukan Srikandi Pemuda Pancasila Kalimantan Selatan dalam mendukung setiap kebijakan pemerintah dan membangun serta membentuk kader – kader Srikandi Pemuda Pancasila yang militan dan Pancasilais di era Tahun Politik yang sebentar lagi akan kita hadapi bersama,” kata Kristim Mariyani, kepada awak media.

    HJ. Sarimaya, Ketua Dewan Pimpinan Nasional Srikandi Pemuda Pancasila, pun berharap di bawah kepemimpinan Kristin Maryani, Srikandi di Kalsel mampu membangun komunikasi yang baik dengan lintas sektoral,termasuk pemerintah daerah. Dirinya juga optimis di tangan perempuan cerdas dan bertalenta ini, Srikandi Pemuda Pancasila Kalsel mampu menjadi organisasi yang mumpuni dan diterima dengan baik oleh semua pihak.

    “Dalam beberapa kesempatan di sejumlah daerah saya juga sampaikan organisasi ini dapat membantu pemerintah daerah maupun instansi didalamnya untuk pengembangan kegiatan kemasyarakat, ekonomi, dan pemberantasan narkoba serta sudut pandang kemanusiaan lainnya. Kehadiran Srikandi Pemuda Pancasila ini juga dapat merubah stigma negatif masyarakat tentang organisasi kemasyarakatan dengan keanggotaan yang memiliki kualitas pendidikan yang baik, selalu bersikap positif, serta mampu menjaga komunikasi dengan masyarakat,” tegasnya.(ufx)

    Baca Juga :   Ini Dia Atlet Arung Jeram Balangan Sumbang 3 Medali untuk Kalsel di PON XXI Aceh-Sumut 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI