WARTABANJAR.COM, LONDON- Bank of England kemarin Selasa (20/12/2022) telah meluncurkan desain uang kertas baru yang menampilkan Raja Charles III.
Dikutip dari media sosial Kerajaan Inggris, The Royal Family, Rabu (21/12/2022), uang baru ini diperkirakan akan mulai resmi beredar di Inggris pada pertengahan 2024.
Meskipun wajah penguasa Inggris telah muncul pada koin sejak abad kedelapan, uang kertas adalah penemuan yang jauh lebih baru.
Penguasa Inggris hanya ditampilkan di uang kertas Inggris sejak tahun 1960, membuat Yang Mulia Raja Charles III adalah penguasa kedua dan raja pertama yang ditampilkan dalam mata uang kertas dengan cara ini.
Sebelumnya, penguasa pertama Inggris yang tampil di mata uang kertas adalah ibundanya, mendiang Ratu Elizabeth II.
(brs)
Editor: Yayu
Baca juga: Harga Beras Indonesia Mahal Se-Asia Tenggara