Viral Presiden Perancis Jalan Kaki Sapa Warga Bali

    WARTABANJAR.COM – Video Presiden Perancis Emmanuel Macron berjalan kaki usai menghadiri acara Gala Dinner G20 di Kawasan wisata Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali, Selasa (15/112022) malam viral di media sosial.

    Aksi Presiden Perancis berjalan kaki itu menuai antusias warga sekitar. Dia berjalan didampingi staf kepresidenan.

    Dia mengenakan pakaian kemeja putih dan tak segan menyapa warga sekitar yang hendak mengabadikan momen melalui seluler.

    “Mister, welcome to Bali,” ujar seorang warga

    Macron bahkan menggendong seorang bayi dari salah seorang warga yang antusias menyambut kedatangannya.

    “How old?” ujar staf kepresidenan Perancis.

    “Six month,” sambut orang tua bayi perempuan itu.

    Macron kemudian melanjutkan perjalanannya dengan menyapa warga lainnya. Meski dengan penjagaan ketat Presiden Perancis itu.

    Kedatangan Macron jadi bagian pemimpin G20 dalam pertemuan KTT G20 di Bali.(aqu)

    Baca Juga

    Truk Pembawa Sayur Tabrak Tiang Listrik di Desa Tambak Anyar

    Editor Restu

    Baca Juga :   Jika Terdampak Cuaca Ekstrem, Ketua KPU Nyatakan TPS Boleh Dipindah Tempat

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI