Keluarga Medina Zein Minta Para Investor Maklum Kondisi Medina di RSJ, Buntut Penyalahgunaan KTP Raffi Ahmad?

    WARTABANJAR.COM – Sosok pengusaha Medina Zein yang dikabarkan masuk rumah sakit jiwa (RSJ) karena penyakit bipolar yang dimiliki.

    Medina disorot saat kabar penyalahgunaan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Raffi Ahmad menyeruak.

    Diketahui Medina mengumpulkan investor untuk membangun pabrik kosmetik dengan modal masing Rp 500 juta.

    Raffi Ahmad diketahui sudah mengambil langkah dengan berkonsultasi dengan kuasa hukum dan sempat mendatangi Polda Metro Jaya.

    Namun pihak keluarga Medina Zein kemudian muncul dan mengungkapkan Medina dimasukkan ke RSJ.

    Ibunda Medina, Tien Wartini meminta maaf dan mohon maklum atas situasi ini.

    “Keselamatan jiwanya dan masa depannya juga, mohon semua memakluminya dan memberikan kesempatan Medina untuk sembuh.”

    Menurutnya keselamatan anaknya jadi hal yang terpenting untuk saat ini.

    “Anak perempuan ibu kalau sampai hilang, ibu nggak bisa mencari nyawanya.”

    “Mohon maaf kepada teman-teman bisnisnya dan semua sahabat-sahabatnya, mohon maaf, semua bukan keinginan kami,” tutur Tien sambil terisak.

    Kakek Medina juga meminta maaf dan berharap investor bisa memaklumi kondisi cucunya saat ini.

    “Sekali lagi mohon maaf yang sebesar-besarnya. Mohon doanya agar Medina Susani segera sembuh kembali dan dapat menyelesaikan sangkut paut dengan sahabat bisnis.”

    “Moga-moga saja para investor, rekan bisnis, bisa memaklumi dan memahami, saya mohon maaf atas kelalaian,” terang Sunarya.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Baru Saja Tamat, Jeongnyeon: The Star is Born Masuk 10 Besar Tayangan tvN dengan Rating Tertinggi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI