WARTABANJAR.COM, BALIKPAPAN – Menjelang perayaan Lebaran Idul Fitri dan antisipasi arus mudik tahun, Pertamina Kalimantan akan menambah stok bahan bakar minyak dan LPG.
Penambahan LPG untuk mengantisipasi terjadinya peningkatan permintaan masyarakat yang akan mempersiapkan perayaan Idul Fitri.
Sedangkan penambahan BBM, untuk mengantisipasi peningkan permintaan seiring terjadinya lonjakan arus mudik lebaran.
Bahan bakar minyak jenis Pertalite akan hingga 4,7 persen dari kebutuhan normal, untuk solar ditambah 4,5 persen, dan avtur ditambah hingga 8,3 persen.
Sedangkan LPG ukuran 3 kilogram atau gas melon ditambah hingga 6,5 persen dan tabung elpiji non subsidi ditambah 3,5 persen.
Selain itu di perlintasan antarkota di Kalimantan Timur dan sejumlah tempat wisata akan disiagakan 19 SPBU yang akan beroperasi 24 jam.
“Terkait prediksi penjualan sendiri seperti bahan bakar utama seperti Pertalite kita prediksi akan naik sekitar 4,7 persen dibandingkan normal, sedangkan solar 4,5 persen,” ujar Freddy Anwar, GM Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan.
“Bagaimana dengan LPG? LPG dibandingkan dengan kondisi normal kenaikannya di angka 6,5 persen,” lanjutnya.
Dikatakannya, tambahan pasokan LPG itu nantinya akan disalurkan ke agen-agen. (edj)
Editor: Erna Djedi