WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – PT PLN Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Barabai akan melakukan pemadaman pada 8 hingga 10 Maret pada pagi hari ini, pagi hingga sore.
Pemadaman aliran listrik akan terjadi di sejumlah wilayah di Kabupaten Tabalong.
Humas PT PLN menyebutkan, pemadaman dilakukan dalam rangka pemeliharaan jaringan.
Adapun wilayah yang akan terdampak pemeliharaan jaringan PLN ini, di Kecamatan Tanta, Jaro, dan Murung Pudak.
Di Kecamatan Tanta pemadaman dilakukan pada Selasa 8 Maret pukul 09.00 sampai 16.30 WIB.
Adapun wilayah yang akan mengalami pedaman aliran listrik meliputi, Barimbun, Haus, Pasar Bajut, Pulau Ku’u, Tamiang Rintis, Dahur, Walangkir, dan Duhat.
Kemudian di Kecamatan Jaro pemadaman aliran listrik terjadi pada 9 Maret juga pada pukul 09.00 hingga 16.30 WIB, dengan wilayah meliputi Jaro, Garagata, Lano, Sei Tu’u, Namu, Muang, Nalui, Teratau, Purui, dan Liang Tapah.
Sementara di Kecamatan Murung Pudak, pekerjaan dilakukan pada 10 Maret, pemadaman dilakukan di Kadaman pada pukul 09.00 sampai 13.30 WIB, dan di Marido pada pukul 13.30 sampai 16.30 WIB. (ehn)
Editor: Erna Djedi