WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Viral serial Layangan Putus, membuat banyak penonton geram dengan sang pelakor Lidya Danira yang diperankan oleh Anya Geraldine.
Tak hanya warga biasa, bahkan sekelas selebriti seperti Enzy Storia pun ikut geram dengan tingkah sang pelakor Layangan Putus Lidya Danira.
Sang pemeran pelakor Lidya Danira, Anya Geraldine belum lama ini mengaku “dilabrak” oleh Enzy Storia.
Anya yang berperan sebagai Lidya Danira membuat Enzy langsung menyemprot sang aktris berusia 26 tahun itu.
“Heh, Lidya apa yang lo rasain ke Cappadocia sama suami orang?” kata Enzy dengan ketus kepada Anya Geraldine.
Anya sontak menceritakan dirinya dilabrak oleh Enzy saat baru saja sampai studio.
“Serem, ya, emang kalo host-nya cewek. Tadi aku baru dateng, Guys, Enzy langsung teriak, ‘Eh, Lidya, ngapain lo?'” papar Anya.
Selama mewawancarai Anya dalam konten YouTube KUY Entertainment, Enzy terus terbawa emosi gegara serial WeTV Original Layangan Putus.
Ia bahkan terus melempar kata-kata ketus yang justru mengundang tawa.
Enzy bahkan mengaku tahun barunya lalu dihabiskan dengan menonton Layangan Putus.
“Tahun baruan gue nonton, ini kok bisa sih didatangi si Kinan si Lidya dimarahi,” kata Enzy.
Melihat sikap Enzy, para warganet langsung ramai berkomentar.
Menurut warganet, Enzy sangat mewakili emosi penonton Layangan Putus. (brs/berbagai sumber)
Editor: Yayu Fathilal