WARTABANJAR.COM – Babinsa Koramil 1003-04/Kandangan jajaran Kodim 1003/Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalsel Serda Bambang Hariyanto menerima piagam penghargaan dan uang pemmbinaan dari komandan korem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah.
Penghargaan ini diterima Serda Bambang usai menduduki podium juara 1 binaraga kelas 70 Kg pada event kejuaraan Binaraga dan men’s physique PBFI Kalsel yang berlangsung pada tanggal 11-12 Desember 2021 yang lalu di Banjarmasin.
Penghargaan tersebut di berikan langsung oleh Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah pada acara puncak peringatan HUT ke 60 Korem 101/Antasari di aula Makorem 101/Antasari, Senin(20/12).
“Suatu kebanggaan tersendiri bagi saya, karena Danrem 101/antasari Brigjend Tni Firmansyah memberikan penghargaan dan apresiasi terhadap saya secara langsung,” ucap Bambang.
“Selain itu, ini juga merupakan sebuah motivasi bagi saya untuk lebih bersemangat lagi ke depannya untuk giat berlatih agar bisa mempertahankan dan maju ke event-event yang lebih besar lagi nantinya.”
“Ini juga merupakan sebuah kepercayaan yang diberikan pimpinan kepada saya sehingga saya tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang sudah diberikan kepada saya,” ujarnya.
Sementara itu Dandim 1003/HSSLetkal Inf Nurliwedie Nurdin Kanan, S.M. yang menyaksikan penyerahan piagam tersebut juga merasa bangga karena anak buahnya bisa menorehkan prestasi yang patut diacungi jempol.
“Saya sebagai Dandim 1003/HSS merasa bangga, salah satu anggota saya serda Bambang Hariyanto di samping menjalankan tugas pokoknya, dia mampu menorehkan prestasi yang cemerlang, ini patut kita acungi jempol,” ucapnya.