WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Kesempatan bagi putra dan putri terbaik di Kalsel khususnya Kabupaten Banjar, menjadi bintara Polri.
Kesempatan tersebut terungkap saat Kepolisian Daerah Polisi Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalsel, menggelar rapat dan analisa penerimaan Bintara Polri Polda Kalsel via Video Conference
“Saat ini personil Polda Kalsel berjumlah 5.771 orang, dengan 4,3 juta jiwa warga penduduk Kalsel dengan kalkulasi satu orang personil bisa mengcover 750 orang, jumlah ini sangat tidak ideal,” diungkapkan Kapolda Kalsel, Irjend Pol Rikwanto pada rapat virtual yang diikuti oleh seluruh Kepolisian Resort se Kabupaten Banjar, Rabu (15/9/2021).
Lebih lanjut Irjend Pol Rikwanto mengatakan, dealnya satu personil bisa menjaga 450 warga penduduk maka diperlukan penambahan personil Polda Kalsel.
Dengan hibah dana dari pemerintahan daerah sebesar Rp 39 Miliar lebih, maka bisa menambah 636 perekrutan baru demi memaksimalkan fungsi dalam hal penertiban keamanan di wilayah Kalsel.
Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikwanto dalam keterangannya mengatakan, pemanfaatan dana hibah tersebut untuk menggali dan mencari sumber daya manusia (SDM) putera terbaik daerah untuk menambah personil Polda Kalsel dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Selatan .
Menurutnya semua daerah di wilayah lain memiliki permasalahan yang sama yaitu defisit akibat penyusutan personil seperti pensiun, meninggal dunia, sakit , dipecat dan sebab sebab lainnya.