Imbal hasil yang lebih tinggi membebani harga emas yang tidak memberikan imbal hasil, karena meningkatkan peluang kerugian.
“Kami kembali dalam kondisi push-pull market ini dengan beberapa faktor yang mempengaruhi pasar emas secara positif dan lainnya secara negatif,” kata David Meger, Direktur Perdagangan Logam di High Ridge Futures.
Kemungkinan pandangan inflasi sementara Fed terbukti benar, terutama mengingat meningkatnya kasus COVID-19, adalah negatif untuk lindung nilai inflasi seperti emas, tetapi kebijakan moneter yang akomodatif dalam skenario itu akan mendukung emas, catat Meger.
Kerugian emas juga terjadi meskipun dolar AS mundur dari level tertinggi sejak awal tahun. Namun emas dapat terus menemukan dukungan di tengah lonjakan global dalam kasus varian Delta COVID-19, menurut analis pasar.
Pejabat Federal Reserve AS akan menggelar pertemuan minggu depan, sementara pertemuan Bank Sentral Eropa pada Kamis waktu setempat.
Harga logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman September naik 26 sen atau 1,04 persen, menjadi ditutup pada 25,255 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober naik 10,1 dolar AS atau 0,95 persen, menjadi ditutup pada 1.075,30 dolar AS per ounce. (ant)
Editor: Erna Djedi