Ustadz Maulana dan beberapa pemuka agama lainnya juga akan bergabung dalam program ini untuk memberikan Kuliah Tujuh Menit dan berdiskusi tentang topik Ramadan yang berkaitan dengan komunitas gaming.
Program berikutnya yakni #NgabuburitdiInstagram, sebuah serial Instagram Live selama 30 menit yang akan berjalan setiap hari Sabtu selama bulan Ramadan.
Sesi siaran langsung ini menghadirkan beberapa konten kreator yang akan berbincang di waktu ngabuburit dengan topik seputar Ramadan dan berbagi inspirasi tentang aksi kebaikan yang mereka lakukan.
Beberapa konten kreator yang akan dihadirkan adalah artis Prilly Latuconsina, Ersa Mayori, Meisya Siregar dan Nagita Slavina.
Program berikutnya yakni Pasar JuWAra.
WhatsApp akan berkolaborasi dengan influencer seperti Alyssa Subandono untuk mengajak orang-orang terus berbelanja di pasar tradisional sambil tetap menjaga jarak dengan menggunakan WhatsApp.
Bermitra dengan UKM Indonesia, WhatsApp akan memberdayakan lebih dari 1000 pedagang pasar tradisional di 22 kota di 15 provinsi agar siap menyambut Ramadan dan Idul Fitri melalui pelatihan WhatsApp Business untuk membantu mereka tetap lancar berkomunikasi dengan pelanggannya.
Facebook juga mengajak untuk mengekspresikan kebaikan melalui beberapa kegiatan, seperti saling bertukar resep menu makanan khas Ramadan antara koki dan blogger makanan dari Indonesia dan beberapa negara Asia Pasifik dan Turki.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan inspirasi menu buka puasa yang unik dan lezat melalui akun atau halaman mereka di Facebook.
Facebook, Messenger, Instagram dan WhatsApp juga menghadirkan sejumlah fitur untuk menyemarakkan Ramadan tahun ini, melalui stiker pada Stories Instagram, stiker di WhatsApp, stiker Avatar dan News Feed di Facebook, serta efek kamera dan stiker terbaru yang tersedia di Messenger dan Messenger Kids. (ant)