Video musik lagu ini melampaui 6 juta kali tayang di YouTube kurang dari 15 jam setelah dirilis.
TREASURE juga menyabet penghargaan di MAMA 2020 untuk kategori grup pendatang baru pria terbaik dan 10 teratas pilihan penggemar seluruh dunia.
Grup ini menjadi salah satu rookie atau pendatang baru yang belum pernah bertemu langsung dengan para penggemar mereka atau disebut Treasure Maker, membawakan lagu-lagu mereka karena pandemi COVID-19 sejak setahun terakhir.
Walau begitu, TREASURE tetap menghibur para penggemar mereka melalui konten-konten di YouTube dan V Live berisi kehidupan mereka di asrama, permainan yang dimainkan bersama-sama beserta misinya, cek fakta para personel hingga hasil tes kepribadian MBTI mereka.
Pekan ini, mereka bergabung dengan platform komunitas penggemar global Weverse yang dijalankan beNX, anak perusahaan HYBE (sebelumnya Big Hit Entertainment).
TREASURE menjadi artis YG Entertainment pertama yang bergabung untuk dapat berkomunikasi lebih dekat dengan penggemar mereka.
Mereka menambah daftar grup dan musikus Negeri Ginseng lainnya yang sudah tergabung sebelumnya dalam platform itu yakni BTS, TXT, GFRIEND, SEVENTEEN, NU’EST, ENHYPEN, CL, P1Harmony, Weeekly, Sunmi, Henry, Dreamcatcher dan MIRAE. (ant)
Editor: Yayu Fathilal